Percakapan Tentang Tegur Sapa Dalam Bahasa Arab

Gambar Produk

Setiap percakapan yang hangat selalu dimulai dengan tegur sapa. Dalam bahasa Arab, ungkapan sapaan seperti assalāmu‘alaikum atau kayfa ḥāluk? bukan sekadar basa-basi, tapi juga bentuk doa dan perhatian. Dengan mempelajari cara menyapa dan membalas sapaan, kamu bisa memulai percakapan dengan lebih sopan, ramah, dan penuh makna!

الْحِوَارُ الثَّالِثُ
التَّهْنِئَةُ
يُوْسُفُ : السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ
يَحْيَى : وَعَلَيْكُمُ السَّلاَمُ
يُوْسُفُ : صَبَاحُ السُّرُوْرِ زَمِيْلِيْ الحَمِيْمَ! كَيْفَ حَالُكَ؟
يَحْيَى : الْحَمْدُ لِلَّهِ أَنَا بِخَيْرٍ وَعَافِيَةٍ
يُوْسُفُ : مَا أَجْمَلَ هَذَا الصَّبَاحِ ومَا أَجْمَلَكَ أَنْتَ بِلُبْسِكَ اليَوْمَ! أَنْتَ وَسِيْمٌ جِدًّا
يَحْيَى : شُكْرًا
يُوْسُفُ : أَنَا مَسْرُوْرٌ بِلِقَائِكَ
يَحْيَى : أَنَا أَيْضًا

PERCAKAPAN KETIGA — “Percakapan Tegur Sapa

Percakapan Tegur Sapa Dalam Bahasa Arab
Yusuf: Assalamu’alaikum
Yahya: Wa’alaikumussalam
Yusuf: Selamat pagi (hai) sahabatku, bagaimana kabarmu?
Yahya: Alhamdulillah, saya baik dan sehat wal afiat
Yusuf: Alangkah indahnya pagi ini! Dan alangkah cakepnya kamu dengan pakaianmu hari ini. Kamu ganteng sekali
Yahya: Terima kasih
Yusuf: Saya senang bertemu kamu
Yahya: Saya juga
Indonesia Arab Indonesia Arab
Keadaan حَالٌ Teman/Sahabat زَمِيْلٌ ج زُمَلاَءُ
Baik خَيْرٌ Senang/Bahagia مَسْرُوْرٌ
Ganteng وَسِيْمٌ Sahabat karib حَمِيْمٌ

Sekarang kamu sudah tahu, ternyata sapaan dalam bahasa Arab bukan cuma kata pembuka, tapi juga cara menunjukkan kepedulian dan rasa hormat. Coba praktikkan sapaan-sapaan ini saat bertemu teman atau guru, supaya terasa lebih akrab dan islami. Semakin sering kamu melatihnya, semakin alami kamu berbicara dalam bahasa Arab sehari-hari!, jadi bagaimana mau bergabung belajar di Kelas Bahasa Arab.

Sumber:

Buku Percakapan Bahasa Arab Praktis, Penyusun: M. Usamah az-Zaid Abu Zur’ah dan Bagus Asmoro Abu Nafi’, Cetakan: Kedua (Dzulqa’dah 1438 H), Penerbit: Yayasan Al-Furqon Al-Islami.

Posting Komentar